Selasa, 20 Mei 2014

Ini Rahasia Al Qur’an Rezeki Mendatangi Anda

Hari ini anda mungkin sedang memburu dan mencari rezeki. Kami do’akan semoga mendapatkan rezeki yang berkah dan melimpah yang bermanfaat bukan hanya buat diri dan keluarga saja, akan tetapi bermanfaat buat orang-orang yang ada di sekeliling kita. Rezeki kita buru berhari-hari terkadang tak kunjung kita dapatkan. Surat lamaran kerja sudah diajukan ke berbagai tempat usaha namun tak kunjung juga datang. Melamar PNS  belum diterima juga. Mencari peruntungan rezeki dengan menjadi caleg akhirnya kandas akibat berbagai faktor mulai dari money politik dan kurangnya jaringan. Sampai sekarang akhirnya masih menganggur, tanpa ada pekerjaan tetap yang dapat menghasilkan rezeki.
Bila begini harus bagaimana? Anda lelah memburu rezeki? Anda capai mendatangi rezeki? jangan khawatir. Ada solusi buat anda. Rezeki itu tidak harus dengan melakukan kerja keras dan kerja cerdas. Ini dia rahasia yang dibeberkan oleh Al Qur’an agar rezeki itu mendatangi anda, agar rezeki itu meburu anda. Rezeki itu tidak akan salah alamat mendatangi anda. Simaklah ayat berikut :
“… Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezeki dari arah yang tiada disangka-sangkanya. Dan barangsiapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang (dikehendaki)Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu.”
(QS: Ath-Thalaaq Ayat: 2 – 3)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar